Suatu hari saya bingung tiba-tiba TV saya tidak memunculkan warna hijau, hanya warna merah dan biru yang tampak. Pertama kali saya pikir tabungnya yang rusak dan saya harus mengganti tabungnya. Tapi selanjutnya saya pikir kenapa tidak saya diagnosa terlebih dahulu saja sendiri, mungkin aja bisa jadi profesional di bidang pertelevisian :p
Oke langsung aja saya buka casing TV dan debunya udah kaya gula sama semut. Gulanya TV, semutnya debu, klop banget pokoknya, haha. Akhirnya saya bersihkan dari debu yang menumpuk.
Setelah selesai membersihkan seharusnya saya mengetes katoda-katoda (merah,hijau, dan biru) untuk memastikan mereka berfungsi dengan baik atau tidak. Cara mengetesnya adalah dengan menggunakan kabel tester dimana ujung yang pertama ditempelkan ke katoda yang akan dites dan ujung yang satunya lagi ditempelkan ke ground dengan kondisi TV yang menyala. Itu semua ada di PCB yang pertama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar